Help/Support
Like
Contact
TRUBUSAN (TUNAS)

TRUBUSAN (TUNAS)

TRUBUSAN merupakan bentuk bagian dari motif ukiran, sama dengan bentuk-bentuk lainnya yang telah diulas di muka, seperti Daun Pokok, Ikal, Daun Patran dan Pecahan. Trubusan juga dapat disebut sebagai tunas. Hal ini karena bentuk trubusan merupakan tunas-tunas yang berkembang dan menjalar dari daun induknya. Dikatakan tunas karena merupakan bakal maupun calon pengganti daun utama atau daun induknya yang berbentuk lebih besar dan lebih tua. Trubusan ini terkait langsung pada induk, seperti halnya tanaman-tanaman yang sesungguhnya. Tumbuh dan menjalar melalui bagian-bagian tertentu pada daun pokok sebagai daun induknya. Bentuk ukiran daun yang tumbuh dari daun pokok ini dapat berada pada dua tempat tertentu. Dua tempat itu adalah:
a. Trubusan yang berada di tengah-tengah pangkal (bagian bawah) dari daun pokok.
b. Trubusan yang berada di atas daun pokok dengan bentuk ukuran daun yang sedang dan ukuran daun yang kecil.
Gambar di atas untuk memperlihatkan bentuk, letak dan tempat trubusan itu berada, sesuai jenis trubusannya sebagai tunas pangkal atau sebagai tunas yang berada di atas daun pokoknya.
Like
ccc

Add to Cart

BENTUK PECAHAN MOTIF UKIR TRADISIONAL JAWA

BENTUK PECAHAN MOTIF UKIR TRADISIONAL JAWA

Pecahan merupakan nama dan bentuk pada bagian motif ukiran, baik yang berupa suatu pahatan berbentuk garis maupun bentuk pahatan yang menyobek tepi pahatan batas ukiran. Pecahan memang mempunyai arti memecah antara bagian yang satu dengan bagian yang lainnya dalam satu bentuk objek ukiran. Pecahan dalam istilah ukiran tradisional Jawa dapat dibagi menjadi 2 macam. Pecahan tersebut adalah:
  • PECAHAN GARIS, yaitu suatu pahatan yang berbentuk garis pada ukiran daun, bentuk dan alurnya mengikuti kemana arah ukiran daun tersebut menjalar.
  • PECAHAN CAWEN, yaitu bentuk pahatan yang menyobek tepi batas ukiran daun.
Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada gambar di atas, yang masing-masing menunjukkan bentuk pecahan garis dan pecahan cawen.
Like
ccc

Add to Cart